Selasa, Mei 19, 2009

Warga Cilincing Antre Migor di Puskesmas

JAKARTA, MP - Ratusan warga Kelurahan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara, sejak pukul 08.00 WIB antre di halaman Puskesmas Sukapura untuk mendapatkan minyak goreng murah.

Bazar migor murah merupakan kerja sama antara Pemerintah Pusat dengan Sudin KUMKM dan Perdagangan Jakarta Utara. Pihaknya menyediakan 5 ribu liter dengan rincian warga diberikan 2 kupon untuk 2 liter. Satu liternya berharga Rp 7.000.

"Kegiatan bazar migor murah dilakukan sampai akhir Juni 2009 guna membantu warga tak mampu atau berpenghasilan pas-pasan sehingga bisa menghemat pengeluaran kebutuhan pokok," ujar Baharuddin Zaenuddin, Kasudin Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah (KUMKM) dan Perdagangan Jakarta Utara.

Ditambahkan, memang saat ini harga migor di pasaran masih sangat tinggi yakni Rp 11.500 sampai Rp 14.000. "Dengan Bazar ini setidaknya bisa meringankan beban kebutuhan masyarakat," ujarnya, Selasa (19/5).

Rahayu (34), warga RT 002/10 Sukapura mengatakan kegiatan bazar migor murah setidaknya bisa membantu kebutuhan beli masyarakat. "Kalau bisa harga di pasar juga turun, kasihan rakyat Pak kalau semua mahal, mau makan apa," ujarnya.

Warga yang menerima kupon migor murah terlihat tertib dengan membuat dua barisan sepanjang 100 meter. Ade Himawan Kepala Kelurahan Sukapura menyatakan sedikitnya ada 1.102 kepala keluarga yang termasuk kategori miskin, tersebar di 99 RT dari 10 RW. Mereka yang termasuk kategori ini diberikan kupon, sisanya diberikan pada warga yang berpenghasilan pas-pasan.

"Kita berharap rangkaian kegiatan ini tetap dipertahankan untuk membantu masyarakat, " pungkasnya.** (mp)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails