Selasa, Agustus 18, 2009

Pawai Budaya 2009 Berlangsung Meriah

JAKARTA, MP - Iring-iringan peserta pawai budaya dari 33 provinsi mampu menyedot perhatian warga Jakarta. Pawai untuk memperingati HUT ke-64 ini menempuh rute pendek di sekitar Istana Negara dan Monas, Jakarta Pusat. Kendati begitu, masyarakat cukup puas dengan atraksi peserta yang menampilkan beragam budaya wilayahnya masing-masing.

Sejak pukul 14.00, iring-iringan peserta pawai budaya dari 33 provinsi mulai memeriahkan aksi pawai budaya yang mengambil rute Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Barat, Jl Medan Merdeka Selatan, dan berakhir di kawasan Monas. Provinsi Banten menjadi peserta pawai pertama yang keluar dari Istana Merdeka menuju Monas setelah dibuka oleh Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Selasa (18/8).

Sementara itu, DKI Jakarta dengan menampilkan pasangan abang none yang mengenakan pakaian khas Betawi ditambah tampilan pasangan muda-mudi yang berdandan ala noni Belanda serta penampilan grup musik tanjidor yang memainkan alunan musik `tak gendong` milik almarhum mbah Surip mewarnai pawai budaya ini.

Sambutan meriah juga diberikan oleh warga yang datang menyaksikan pawai budaya saat kontingen dari provinsi DKI Jakarta melintas di Jl Medan Merdeka Barat. "Kalau bukan kita siapa lagi yang mau menghargai budaya Betawi," ujar Neni (30), warga Petojoselatan, Gambir, Jakarta Pusat yang ikut menyaksikan pawai tersebut dari dekat.

Sambutan cukup meriah juga diberikan oleh warga saat kontingen pawai budaya dari provinsi Jawa Timur yang menampilkan kereta kuda berukuran besar melewati barisan warga yang berjejal menyaksikan berlangsungnya pawai di Jl Medan Merdeka Timur. Sebelumnya, sebuah replika burung angsa berukuran besar yang dinahkodai artis cantik Nadine Chadrawinata juga tak luput dari perhatian warga saat melintas.

Decak kagum warga juga terlihat saat rombongan pawai budaya asal Provinsi Papua Barat dan Jambi menampilkan atraksi budaya dengan karakter asli provinsi tersebut. Dalam aksinya, Provinsi Papua Barat menampilkan tarian daerah yang diperagakan dengan baik dan berirama oleh para penari yang dibalut permainan alat musik daerah yang membawakan lagu `Sajojo` asal Papua Barat.

Untuk memperlancar pawai, petugas kepolisian sudah menutup sejumlah ruas yang bakal dilalui peserta pawai. Beberapa ruas jalan yang mengalami penutupan antara lain, Jl Medan Merdeka Timur, Medan Merdeka Barat, Medan Merdeka Selatan, serta Medan Merdeka Utara.

Akibat penutupan beberapa ruas jalan tersebut, kemacetan parah tidak terhindarkan di Jl Raya Veteran, Jl Raya Majapahit menuju Harmoni, Jl Gajah Mada menuju Monas dan Jl Ridwan Rais dekat Tugu Tani. Kepadatan arus lalu lintas juga terlihat di Jl MH Thamrin menuju Monas. (red/*bj)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails