Minggu, Juni 07, 2009

Taman Fatahillah Alternatif Hiburan Malam

JAKARTA, MP - Taman Fatahillah di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, menjadi salah satu alternatif Tempat Hiburan Malam bagi warga Kota Jakarta.

"Setiap malam, Taman Fatahillah ramai dikunjungi orang. Bahkan, setiap malam minggu, banyak warga dari Bogor, Bekasi maupun Bandung datang kesini," ungkap seorang PKL (Pedagang Kaki Lima) di Taman Fatahillah, Rossa.

Puncak keramaian di Taman Fatahillah berlangsung antara pukul 19.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB, katanya.

"Kalau malam minggu, jumlah warga yang datang kesini mencapai ribuan orang. Karamaian disini bahkan berlangsung sampai pagi,"ujar Rossa.

Suasana malam di Taman Fatahillah, terlihat sedikit berbeda pada tempa-tempat hiburan malam di Jakarta.

Di kawasan yang dikelilingi sejumlah gedung-gedung bersejarah, diantaranya Museum Fatahillah, Museum Senirupa dan Keramik serta Kantor Pos tersebut, terlihat ratusan warga menikmati keindahan malam Kota Tua.

"Jika tidak ada pertunjukan, umumnya warga hanya menikmati keindahan suasana malam di sini. Biasanya, ada pertunjukan musik atau bazar yang diadakan Pemerintah Kota Jakarta. Tapi walaupun tidak ada panggung hiburan, tempat ini tetap ramai dikunjungi," ujar Rossa yang mengaku telah berjualan minuman ringan di Taman Fatahillah lebih lima tahun.

Lampu yang menerangi Taman Fatahillah menjadi daya tarik tersendiri bagi warga untuk melepas malam sambil menikmati keindahan Kota Tua.

"Kita seperti berada di sebuah kota zaman dahulu. Gedung-gedung tua yang hanya diterangi lampu seadanya, menambah suasana romantis tempat ini," ungkap seorang warga Jakarta, Rudi, yang mengaku setiap Sabtu malam melepas penat Taman Fatahillah.

"Mencari hiburan malam tidak harus selalu identik dengan germerlap lampu dan dentuman musik, tetapi suasana seperti ini justru yang sangat dibutuhkan. Selain agar kita lebih mengenal sejarah juga untuk melepas penat setelah sepekan berkerja," ujar warga Jakarta tersebut.

Keramaian Taman Fatahillah kata seorang pelayan Kafe Batavia, Junaidi, sudah berlangsung sejak puluhan tahun lalu.

"Tempat ini memang salah satu tempat favorit, baik bagi warga Jakarta maupun warga dari luar kota. Mereka kadang hanya nongkrong bahkan ada yang membawa keluarga untuk menikmati keindahan gedung-gedung bersejarah di Kota Tua pada malam hari," ujar Junaidi. (mp/ant)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails